Pembukaan Ujian Kelas IX Al-Azhar MTs Al-Ittifaqiah 2 || 2021-2022

Categories:

Mts2.Ittifaqiah.ac.id_Tanjung Lubuk; Berakhirnya ujian UMBK pada 10 April lalu santri kelas IX Al-azhar mengadakan ujian khusus pada hari ini senin 18 April 2022.
Acara yang dihadiri langsung oleh mudir Drs K.H Mudrik Qori, MA bersama kepala Madrasah Huzairi, S.Pd.I  Waka I M.Iqbal SN, M.Pd.I Waka III Darsi Ahmadan, Lc MH direktur kelas al-azhar Hj Hani’an Mari’an, Lc Al Hafidzoh guru dan staf MTs Al-Ittifaqiah 2.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Semangatlah wahai anandaku sekalian, persiapkan ujian dengan serius, seperti mahfudzot
من لم يذق ذل التعلم ساعة، تجرع ذل الجهل طول حياته
“Barangsiapa belum pernah merasakan pahitnya menuntut ilmu walau sesaat Ia kan menelan hinanya kebodohan sepanjang hidupnya.” ucap mudir dalam sambutannya dengan menggunakan bahasa Arab

Alhamdulillah hari ini kita telah membuka ujian kelas IX al-azhar yang akan dilaksanakan pada hari ini senin 18 April hingga sabtu 23 April 2022 yang diikuti oleh seluruh santri kelas IX al-azhar”, Ucap direktur kelas al-azhar